SELAMAT DATANG DI BLOG ANJAR SETIO PURNOMO, S.Pd.

Selasa, 22 Mei 2012

Objek Wisata Bunker Coa Sako


Objek Wisata Bunker Coa Sako adalah sebuah Cagar Budaya berbentuk sebuah bunker atau tempat perlindungan di bawah tanah yang dibangun pada jaman penjajahan Jepang di Bengkulu, Bangunan bunker berjumlah 3 ruangan yang ruangannya tidak saling berhubungan antara satu dengan lainnya.
Benda Cagar Budaya yang status berkepemilikan adalah milik pribadi atas nama ajisul ini berlokasi di taba penanjung kab. Bengkulu tengah Bengkulu Indonesia.


Letak Bunker ini berada jauh dari perkotaan, tepatnya berada di perbukitan dan di pinggir jalan yang menghubungkan antara Bengkulu - Bengkulu Tengah dan Kabupaten kepahiang.
Dari segi peta pemerintahan, Cagar Budaya ini masih masuk ke dalam lingkungan Kabupaten Bengkulu tengah. Situs ini dapat anda tempuh menggunakan kendaraan baik mobil maupun motor karena situs ini terletak di pinggir jalan utama.

Rute yang bisa anda tempuh setelah mendarat di lapangan udara Fatmawati Bengkulu adalah menuju ke Kabupaten Bengkulu Tengah arah Kota Curup. Kurang lebih 1,5 jam perjalanan darat tepatnya 50 meter sebelum taman Gunung Liku sembilan, di sebelah kiri adan jalan anda akan menemukan situs ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar