SELAMAT DATANG DI BLOG ANJAR SETIO PURNOMO, S.Pd.

Minggu, 24 Juni 2012

artikel akuntansi


BAB I
PENDAHULUAN
A.  LATAR BELAKANG MASALAH
Metode pembelajaran yang digunakan seorang  pendidik (guru)  untuk menyampaikan materi mata pelajaran kepada peserta didik sangat menentukan dalam tercapainya tujuan pembelajaran. Sering kita jumpai peserta didik yang tidak bisa menerima materi yang diberikan oleh seorang guru pada saat PBM. Kebanyakan pengakuan peserta didik hal ini disebabkan karena kurang menariknya metode penyampaian oleh seorang guru kepada murid yang berakibat murid itu sendiri benci atau tidak menyukai mata pelajaran tersebut.
            Pada prinsipnya penyampaian materi akan terasa mudah diterima dan dipahami oleh seorang murid jika proses pembelajaran itu menyenangkan dan membuat siswa tertarik untuk memahami materi yang disampaikan.Pada hal ini seorang pendidik harus mempunyai strategi pembelajaran yang berbeda untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan.
            Pada dasarnya siswa sekolah menengah lebih cenderung untuk menerima materi yang diberikan seorang guru dengan menghafal agar  selalu diingat pada pikirannya.Perlu difikirkan bahwa seorang guru harus bisa menemukan cara bagaimana seorang peserta didik mampu  mengingat materi yang diberikan oleh guru tanpa adanya rasa malas ataupun enggan untuk melakukannya.
Mata pelajaran akuntansi merupakan Salah satu mata pelajaran yang rumit serta terlihat membingungkan  bagi peserta didik Maka diperlukan penekanan atau pelatihan  kemampuan mengingat atau menghafal supaya lebih mudah dalam memahami rumus dasar persamaan akuntasni.Untuk mewujudkan hal seperti itu diperlukan suatu metode memahami materi yaitu dengan metode  mengingat lirik sebuah lagu.
            Pada makalah ini saya selaku penulis mengangkat tema tentang bagaimana belajar secara efektif  mengenai dasar mata pelajaran akuntansi dengan metode mengajar yang menyenangkan serta disukai, yakni dengan mengingat atau menghafal lirik sebuah lagu.
            Judul makalah yang telah kami rumuskan yaitu ”Efektivitas Belajar Dasar Akuntansi Kelas X SMA Dengan Metode Mengingat Lirik Sebuah Lagu”
Mungkin dengan metode pembelajaran yang seperti ini merupakan sebuah trobosan baru bagi para pendidik dalam rangka mensukseskan tercapainya tujuan pendidikan dibangsa kita ini.Amin..


B.   RUMUSAN MASALAH

Tentunya mengapa makalah ini ditulis,salah satunya karena adanya berbagai masalah yang terjadi pada sebagian fenomena yang ada serta terinspirasi dari pengalaman pribadi.Adapun rumusan permasalahan yang mendasar dalam penulisan makalah ini adalah sebagai berikut :
1.      Mengapa materi dasar akuntansi yang diberikan guru kepada siswa sering tidak mudah  dipahami dan diingat tanpa diketahui penyebab yang jelas?
2.      Bagaimana agar materi mata pelajaran dasar akuntansi yang diberikan oleh guru kepada siswa mudah dipahami dan diingat?
3.      Apakah dengan metode belajar mengingat lirik sebuah lagu dapat mempengaruhi efektifitas belajar dasar akuntansi pada siswa SMA kelas X?

C.   TUJUAN
Pada penulisan makalah yang berjudulkan diatas tidak akan terlepas pada manfaat serta tujuan yang akan diharapkan baik bagi penulis maupun pembaca.adapun tujuan penulisan makalah ini adalah :
1.      Sebagai suatu trobosan baru seorang guru akuntansi dalam menyampaikan materi dasar akuntansi secara menyenangkan sehingga mudah dipahami oleh siswa.
2.      Mewujudkan Susana proses belajar mengajar menjadi lebih efisien dan efektif.




BAB II
PEMBAHASAN

Berdasarkan latar belakang yang telah ditulis didepan,pembahasan mengenai efektifitas belajar dasar akuntansi pada siswa sekolah menengah terutama kelas X merupakan dasar paling awal untuk pijakan menju materi mata pelajaran akuntansi yang lebih lanjut.Untuk menuju tercapainya tujuan pembelajaran dasar akuntansi,sebelumnya perlu diperhatikan efisiensi metode pembelajaran yang dilakukan guru terhadap murid.Jika siswa merasa senang dan tertarik terhadap metode penyampaian materi yang dilakukan oleh guru kemungkinan besar materi yang diberikan akan lebih mudah dipahami dan dicerna.
Menurut medley ( 1982 ) efisiensi aktifitas seseorang dalam belajar sangat relative sekali.Ada 4 karakteristik dari mengajar yang efisien mengajar yang efisien :
a.       Penampilan mengajar,persiapan mengajar
b.      Cara mengajar ( pemilihan modal instruksi,alat bantu mengajr dan evaluasi yang dipakai ) .
c.       Kompetisi dalam mengajar
d.      Pengambilan keputusan yang bijaksana.
Materi dasar akuntansi sering sekali di anggap oleh para siswa sebagi suatu pelajaran yang terlihat rumit serta membingungkan karena dengan penuh angka nominal uang.Hal itu yang menyebabkan siswa terlebih dahulu enggan untuk mencoba mempelajari.Di sisi lain meskipun mata pelajaran dasar akuntansi itu rumit seharusnya masih bisa diantisipasi lewat metode penyampaian materi yang lebih menyenangkan oleh seorang guru.
Kebanyakan kesalahan dari seorang guru dalam menyampaikan materi yaitu agak sedikit memaksa siswa untuk mengetahui jenis unsur dasar akuntansi saja dan murid dituntut harus tahu setiap pada saat PBM.Melihat mata pelajaran akuntansi yang terkesan rumit seharusnya guru mampu membuat suasana belajar yasng lebih efektif dan menyenengkan.
Menurut shackleford & Henak ( 1990 ) berpendapat bahwa cara pengajaran yang efisien akan terbentuk kalau pengajarannya juga bertindak efisien.Sebab pengajar bertindak sebagai manager yang harus mengambil keputusan untuk aktivitas yang ia lakukan agar berjalan secara efisien.Menurutnya seorang pengajar harus mengetahui karakteristik siswa,Jadi pada siswa sekolah menengah mayoritas  lebih cenderung menyukai suasana yang menyenangkan seperti menyanyi atau hal yang membuat mereka secara bebas melakukannya.
Yang perlu ditekannkan dalam mengajar dasar akuntansi terlebih dahulu seorang guru berusaha mengajak siswa untuk melatih kemampuan mengingat dan menghafaltapi tanpa paksaan yang bersifdat menekan namun menyenangkan.Meskipun mata pelajaran akuntansi terkesan merumitkan dan penuh dengan angka nominal uang asalkan siswa mengingat rumus dasar persamaan akuntansi kemungkinan akan lebih mudah dalam memahami suatu jurnal misalnya.
Menurut Toni Buzan ( 1997 ),Melibatkan imajinasi dengan banyak cara ketika kita mencoba mengingat sesuatu bisa dilakukan dengan suasana humor,indra,warna,irama ,mind map serta gambar.Salah atunya dengan sebuah irama musik ataupun lagu,irama merupakan alat yang kuat dari imajinasi kaena irama menciptakan gambar mental yang lebih riil dari apa yang ingin dipelajari dan di ingat.
Bentuk metode pembelajran akuntansi jika disesuaikan dengan pendapat Toni Buzon yakni penggabungan mata pelajaran dasar akuntansi di ajarkan kepada siswa dengan cara sperti halnya mengingat lirik sebuah lagu.Pada awalnya seorang guu menuliskan poin atau rumus dasar dalam akuntasi yang dibuat dalam sebuah kalimat pendek selayaknya lirik sebuah lagu.Selanjutnya dalam mengajarkannya seorang guru mengajak semua siswa untuk menyayikan lirik lagu tersebut.Salah satu contoh dasar akuntansi yang dikemas dengan metode seperti ini ada pada lampiran.
Dengan metode belajar dasar akuntansi seperti ini kemungkinan akan lebih membuat para siswa tertarik dan lebih mudah dalam memahami.Irama merupakan salah satu bagian dari music,Menurut Lezanov ( 1897 ) beliau percaya bahwa otak pikiran bisa mengingat tanpa bersusah payah.Sistem pembelajaran yang dikembangkan oleh Lezanov merupakan pola mengingat yang baru,dimana otak/ pikiran siswa dilibatkan secara luas.Bisa dikatakan bahwa model pembelajaran dengan irama music seperti merupakan terobosan baru bagi pembelajaran akuntansi nantinya.



















KESIMPULAN

Dari pembahasan yang didasari dari pendapat dan penngetahuan para ilmuan dapat diambil kesimpulan antara lain :
1.      Salah satu penyebab peserta didik dalam memahami mata pelajaran dasar akuntansi adalah  metode pembelajaran guru yang tidak menyenangkan serta kurang melibatkan siswa untuk pola berfikir luas,sedangkan mata pelajaran akuntansi sendiri terkesan rumit.
2.      Metode pembelajaran mengajak siswa untuk melatih daya ingat dan pemahaman tentang dasar akuntansi melalui iamjinasi irama lirik sebuah lagu merupakan solusi baru.
3.      Dengan metode menghafal atau mengingat lirik sebuah irama lagu siswa akan tertarik dan menyukai mata pelajaran sehingga tercipta proses belajar mengaja yang efektif.












DAFTAR PUSTAKA


Dr.Soekartawi,1998,” Meningkatkan Efektifitas Mengajar “,Cetakan I ,Penerbit .PT.Dunia Pustaka jaya ,Jakarta.
Toni Buzan,1990,”Buku Pintar Mind Map Memperkuat Ingatan “,PT.Gramedia Pustaaka Utama.Jakarta.
Merritt Stephanie.MM,M.S,2005,Simponi Otak,”Aktifitas Music Yang Merangsang Iq,Eq,Sq,Untuk Membangkitkan Kreatifitas Dan Imajinasi”,cetakan I,KAIFA Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar